pemain asing arema

Pemain Asing Arema Terbaru 2023

Sebagai salah satu klub raksasa di Liga 1, Arema FC sudah menghabiskan kuota pemain asing mereka sebagai bagian dari persiapan menghadapi musim mendatang di kompetisi Liga 1 2023-2024.

Setidaknya ada Enam pemain asing yang kini bergabung Bersama skuad Arema FC. Keenam pemain tersebut adalah Charles Lokolingoy, Charles Raphael, Gustavo Almeida, Ariel Lucero, Diarra Ichaka, dan Julian Schwarzer.

Sebagai mana perkembangan terbaru dalam regulasi yang ditetapkan oleh PSSI dan Liga 1, panitia telah memutuskan memberlakukan penambahan kuota pemain asing untuk seluruh klub yang berlaga di Liga 1. Dengan adanya peraturan baru tersebut, maka setiap klub Liga 1 2023-2024 diperbolehkan memiliki setidaknya enam pemain asing untuk bergabung Bersama Tim.

Kebijakan tersebut juga membatasi 6 pemain tersebut dimana lima pemain harus berstatus bebas dan satu pemain harus berasal dari negara Asia Tenggara. Arema sendiri merekrut skuad asing mereka yang terdiri antara lain putra eks-penjaga gawang Chelsea, Mark Schwarzer, yakni Julian Schwarzer.

Berikut ini adalah daftar pemain asing yang akan membela Arema pada musim mendatang di Liga 2 BRI 2023/2024:

Baca Juga : Julian Schwarzer, Palang Pintu Arema FC

1. Julian Schwarzer (Filipina)

Salah satu pemain asing yang kini bergabung Bersama skuad Arema adlaah Julian Schwarzer. Julian Schwarzer merupakan pemain berkebangsaan Filipina yang Kini berusia 23 tahun. Selama karir Bersama Timnas, dia sudah memiliki dua caps Bersama Timnas Filipina. Schwarzer sendiri merupakan putra dari mantan penjaga gawang Chelsea, Mark Schwarzer. Schwarzer resmi bergabung dengan Arema FC diumumkan jelang penutupan pendaftaran pemain Liga 1 2023-2024. Sebelum bergabung bersama Arema FC, pemain bertinggi 181 cm itu merupakan kiper Kuching City FC di Liga Malaysia.

2. Charles Lokolingoy (Australia)

Charles Lokolingoy adalah pemain asing lainnya yang bergabung dengan skuad Arema. Pemain asing yang lahir pada 2 Maret 1997 merupakan pemain berkebangsaan Australia. Charles Lokolingoy merupakan pemain yang direkrut Arema FC untuk mengisi barisan depan Arema FC untuk menambah daya gempur dalam pertandingan. Lokolingoy merupakan pemain yang sebelumnya telah mengantarkan klub sebelumnya Sydney FC menjadi jawara pada kompetisi Liga Australia musim kompetisi 2016-2017. Arema FC resmi memperkenalkan Charles Lokolingoy pada 30 Mei 2023 lalu. Charles Lokolingoy terus melonjak hingga sempat bermain di kompetisi Eropa pada 2022-2023. Lokolingoy tercatat telah mencetak setidaknya 11 gol dan 2 assist di Liga Primer Malta 2022-2023, sebelum akhirnya bergabung Bersama skuad Arema FC.

Baca Juga : Pemain Asing Arema Terbaru Musim 2023/2024

3. Ariel Lucero (Argentina)

Arema FC merekrut pemain asing asal Argentina, yaitu Ariel Lucero untuk memperkuat skuad pada musim liga 1 mendatang. Lucero direkrut Arema FC dari klub lokal Argentina, Club Atletico All Boys pada Juni 2023. Keputusan Arema FC merekrut bintang muda asal Argentina tersebut adalah untuk memperkuat barisan pada lini gelandang serang klub.

Ariel Lucero Karier memulai karir profesional sepakbola pada tahun 2020. Saat memulai karirnya, Lucero bermain bagi klub kasta kedua Liga Argentina, All Boys. Bermain dua musim bersama, Lucero setidaknya telah tampil untuk klubnya pada 40 pertandingan dan menorehkan dua gol dan dua assist bagi klubnya. Pada awal 2022, Lucero sempat dipinjamkan ke klub Argentina, Almirante Brown. Setelah bermain tidak lama untuk Brown, Lucero memutuskan untuk pindah ke klub Buducnost Podgorica pada pertengahan musim. Lucero berhasil menjuarai Liga Montenegro pada saat bergabung bersama Buducnost Podgorica, dan menjadi juara untuk musim kompetisi  2022-2023. Total Lucero telah bermain sebanyak 27 laga serta menorehkan tiga gol dan enam assist untuk semua kompetisi yang dimainkannya. Trofi liga tersebut merupakan trofi pertama Luceor di sepanjang karier sepak bolanya.

4. Charles Raphael (Brasil)

Arema FC merekrut pemain asal Brasil, Charles Raphael yang merupakan gelandang bertahan, pada Juni 2023. Pemain asal Brazil ini sebelumnya bermain di klub pada kasta ketiga liga Brazil.

Karier Raphael berawal saat dia sudah bergabung bersama Macae Esporte pada saat masih berusia 18 tahun. Bersama Macae Esporte, Raphael bermain selama empat musim dari 2013 hingga 2018. Rapahel Kemudian bergabung Bersama Santa Cruz sampai 2020. Selanjutnya Raphael menghabiskan banyak musim kompetisinya di kasta ketiga liga Brasil antara lain bersama klub Clube de Remo (2020), Jacuipense (2021), Retro FC (2022) dan Manaus (2023). Arema FC merupakan klub pertama Raphael di kompetisi luar negeri maupun liga Brazil.

Baca Juga : Masa Depan Pemain Naturalisasi di Indonesia

5. Gustavo Almeida (Brasil)

Arema FC juga mendatangkan pemain asing Gustavo Almeida sebagai persiapan menghadapi Liga 1 2023-2024 mendatang. Pemain berkewarganegaraan Brazil itu mengawali karir profesionalnya di Brasil bersama klub Vitoria da Conquista. Setelah itu Kemudian Gustavo Almeida sudah hijrah ke kompetisi Asia Tenggara di awal musim 2018-2019 dengan bergabung bersama klub Liga Vietnam, Nam Dinh FC. Pada Musim 2020, Gustavo hengkang ke klub Liga Super Malaysia, UITM FC dan bermain di klub tersebut selama satu musim. Sebelum resmi berseragam Arema FC, pemain asal Sao Paulo ini sempat merumput di Liga Kuwait bersama Al-Nasr.


6. Diarra Ichaka (Mali)

Defender asal Mali ini memilih Arema FC dan menjadikan klub asal Kota Malang itu sebagai pelabuhan pertama di sepak bola profesional Indonesia. Tepat pada 30 Mei 2023 Diarra Ichaka sudah resmi menjadi bagian dari Arema FC untuk berjuang di Liga 1 2023-2024. Pemain 28 tahun dengan satu caps Timnas Mali ini sebelumnya sudah berkarier di Asia. Tetapi, Ichaka Diarra banyak main untuk klub negara Timur Tengah. Karir sepak bola Ichaka Diarra dimulai dengan bergabung di beberapa klub tanah kelahirannya. Pertama ia bermain dengan klub Onze Createurs dan Djoliba AC (2014 dan 2015). Pada 2016, Diarra mencoba peruntungan dengan menjajal Liga 1 Tunisia, bergabung dengan Esperances Tunis. Ia juga sempat bermain di Eropa, tepatnya pada Liga Super Moldova bersama CSF Speranta sepanjang musim 2016-2017. Setelah berkelana, dirinya kembali ke Afrika pada 2017 bersama Buildon FC, kemudian ASC Jaraaf di tahun 2018. Hanya bertahan sekitar dua tahun main di Afrika, giliran Diarra mencoba kompetisi sepak bola Asia. Liga Arab Saudi menjadi pelabuhan pertama, Ia menjajal dua klub di Arab Saudi yakni Al Thoqbah dan Al Arabi SC. Sempat hengkang ke Liga Kuwait bersama Sahab SC pada 2021-2022, sebelum akhirnya bersama Al-Ansar di Liga Premier Lebanon 2022-2023.